[Mandau, 10 Februari 2023]

PT. Pertamina Hulu Rokan bersama Perkumpulan Keluarga Berencana (PKBI) Daerah Riau mengadakan kegiatan PHR Peduli Stunting Goes To School di SMKN 1 Mandau, Jum’at (10/02/2023).

Kegiatan yang mengambil tema “Generasi Milenial Peduli Stunting” ini menyasar kelompok remaja sebagai edukasi pencegahan stunting dari hulu dan upaya peningkatan peran serta remaja dalam penurunan angka kasus stunting di Provinsi Riau.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ibu Vera Helena Syafrul, S.Tr.Keb selaku Kepala UPT Puskesmas Balai Makam, Bapak Indra Sakti perwakilan PT Pertamina Hulu Rokan, dan Kepala Sekolah SMKN 1 Mandau yaitu Bapak Zulfikar, S.Pd serta 100 siswa/i dari SMKN 1 Mandau.

Materi yang disampaikan diantaranya seputar Bahaya Stunting, Kesehatan Reproduksi dan Bahaya Anemia pada Remaja oleh Ibu Nura Seini Kuba, AMG dari UPT Puskesmas Balai Makam dan Penyampaian informasi tentang Sosialisasi Aplikasi OKY oleh Sandiko Daris Prasetyo selaku Relawan Remaja PKBI Riau.

Kegiatan ini juga serentak minum tablet tambah darah dan pemeriksaan Hb untuk peserta khususnya siswi SMKN 1 Mandau sebagai salah satu pencegahan stunting dari hulu.

#suarapkbi#pkbiriau#pkbi#stunting#cegahstunting#stopstunting#smkn1mandau

Category
Tags

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×